Budidaya Anggur dalam Pot

budidaya anggur dalam pot
Berkebun adalah hobi yang menyenangkan. Selain itu, hobi berkebun juga bisa menguntungkan jika pohon yang kita tanam bisa berbuah dengan baik. Salah satu ide berkebun yang menarik untuk dilakukan adalah budidaya tanaman anggur dalam pot. Sebelum melakukan penanaman anggur dalam pot, ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan terlebih dahulu, diantaranya:

1. Lokasi

Budidaya anggur tidak bisa dilakukan di sembarang tempat. Anggur hanya dapat hidup dengan baik di daerah bersuhu panas dan berkelembaban rendah. Itu berarti, tempat yang sempurna untuk budidaya anggur adalah daerah tepi pantai. Lokasinya pun harus dipilih. Sebaiknya, jangan meletakkan pot anggur di tempat yang terlalu luas atau terlalu terbuka. Angin yang terlalu kencang dan suhu udara yang tidak stabil dapat menghambat pertumbuhan anggur.

Mengurai Manfaat Anggur Untuk Ibu Hamil

Pernah mendengar larangan ibu hamil mengkonsumsi buah anggur? Informasi yang simpang siur mengenai baik buruknya buah anggur terhadap kehamilan membuat beberapa wanita hamil memilih untuk menjauhi buah anggur selama masa kehamilan. Bahkan ada beberapa di antara mereka yang berpendapat bahwa buah anggur setara dengan buah durian. Kurang aman dikonsumsi dan bisa memicu efek negatif tertentu. Padahal belum Anda penelitian yang membuktikan pendapat tersebut. Lembaga Food and Drugs di Amerika Serikat bahkan menyatakan bahwa buah anggur aman dikonsumsi oleh mereka yang hamil. Bahkan penelitian mendalam lembaga lainnya malah menemukan sejumlah fakta positif seputar buah anggur untuk kesehatan calon ibu. Mau tahu apa saja manfaat buah anggur untuk ibu hamil? Simak uraian berikut ini.

1001 Manfaat Anggur Merah

Sejak ratusan tahun yang lalu, budidaya anggur merah sudah cukup populer utamanya di kawasan Timur Tengah dan merambah ke Eropa dan sekitarnya. Kini, anggur merah tetap menjadi salah satu komoditi yang memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Buah anggur dengan warna cerah ini memang paling cocok untuk diolah menjadi minuman dan juga cuka. Rasa asamnya yang samar-samar di lidah akan meninggalkan rasa segar yang khas. Hal inilah yang membuat anggur merah begitu diminati. Tak hanya nikmat dan segar, sesungguhnya manfaat anggur merah ini juga beragam. Sama seperti buah lainnya, ia menyimpan keajaiban bagi kesehatan serta kecantikan.

Cara Mudah Menanam Anggur

Siapa tak kenal anggur? Buah dari tanaman perdu yang merambat ini kabarnya berasal dari Armenia. Meski demikian, budidaya buah anggur bahkan telah merambah wilayah lain di Timur Tengah sejak 4000 SM. Adapun teknologi pengolahan buah anggur menjadi minuman bermula di Mesir sejak tahun 2500 SM. Hal ini kemudian menyebar ke wilayah lain di penjuru dunia seperti Yunani, Laut Hitam, Jerman, Spanyol, Austria, Jerman dan wilayah-wilayah lainnya. Sejalan dengan ekspansi Colombus, buah anggur pun mulai menyenbrangi bbelahan dunia yang lainnya. Mulai dari Mexico, Amerika Selatan hingga ke Asia. Termasuk pula di dalamnya wilayah Indonesia. Banyak yang mengira susah membudidayakan buah menjuntai yang satu ini. Padahal kenyataannya, cara menanam anggur itu cukup mudah selama kita memahami syarat tumbuh serta teknik pemeliharannya.